Saturday, December 9, 2006

JANGAN TERPANCING ISU MENYESATKAN LEWAT SMS

BEREDAR ISU YANG MENYESATKAN MELALUI SMS DI MASYARAKAT MENGENAI PENARIKAN PRODUK PRODUK MINUMAN YANG MENGANDUNG BAHAN PEMANIS DAN PENGAWET
KUTIPAN SMSNYA
beberapa minuman yang saat ini dilarang dan ditarik dari peredaran:frezz mix,ize popnihdu,orange drink,amazone,mizone,zhuka sweat,arinda,cafetazonE,AMICO SWEAT,jelly cool drink,zporto,jungle juce,zestea,mogu2.mengandung siklamat dan pengawet,bisa menyebabkan penyakit lupus,(MERUSAK ANTI BODI TUBUH N BELUM ADA OBAT)LARANGAN INI SUDAH DISEBAR DISEKOLAH 2 DI JKT

berita yang benar adalah :
Badan Pengawasan Obat dan Makanan (POM) meminta supaya produsen lima minuman kemasan yang melanggar aturan label kemasan, untuk menarik produknya dalam waktu dua minggu terhitung 28 November lalu. Bila tidak dan produk tersebut masih beredar di pasaran, Badan POM akan mengambil tindakan."Kami sudah mengirimkan surat agar produsen menarik produksinya. Sebab, dalam kemasan produk tidak memberikan informasi yang benar tentang komposisi produk. Mereka ini termasuk dalam kategori melanggar Peraturan Pemerintah (PP) tentang Pelabelan," ujar Direktur Inspeksi dan Sertifikasi Pangan Badan POM, Sukiman Said Umar, ketika dihubungi "PR" di Jakarta, Minggu (3/12).

jadi yang dipermasalahkan bukan pemakaian bahan pemanis atau pengawet yang memang diperbolehkan oleh badan Pom tapi adalah mengenai penarikan lima produk minuman yang melanggar aturan pelabelan.
begitu gampangnya masyarakat kita terpengaruh isu melalui sms itu, semuanya berawal dari sebuah penyataan orang orang yang menamakan dirinya kombet ,yang begitu gampang mengambil kesimpulan tanpa dasar ilmiah bahwa bahan pengawet menyebabkan lupus.
kita harapkan pihak yang melangsir pernyataan penyataan yang menyesatkan untuk berpikir lebih mendalam dan mencari bukti bukti yang logis sebelum membuat sebuah penyataan yang memiliki effek negatif bagi industri makanan dan minuman.

No comments: